Raisi: Iran Siap Bantu Pulihkan Perdamaian di Ukraina
(last modified Mon, 28 Feb 2022 03:58:22 GMT )
Feb 28, 2022 10:58 Asia/Jakarta
  • Presiden Iran Sayid Ebrahim Raisi
    Presiden Iran Sayid Ebrahim Raisi

Presiden Republik Islam Iran mengatakan, Tehran mendukung semua upaya diplomatik untuk menyelesaikan konflik di Ukraina secara damai, dan siap memberikan segala bentuk bantuan untuk memulihkan perdamaian di negara itu.

Sayid Ebrahim Raisi, Minggu (27/2/2022) menuturkan, "Asas kebijakan luar negeri Republik Islam Iran adalah menolak dominasi pihak lain, dan menolak didominasi, pada saat yang sama mendukung hak bangsa-bangsa untuk menentukan nasib sendiri."

Ia menambahkan, Iran selain memahami kekhawatiran-kekhawatiran keamanan yang muncul dari NATO selama beberapa dekade, juga menekankan integritas teritorial dan kedaulatan nasional seluruh negara.

Menurut Raisi, Republik Islam Iran secara tegas meyakini bahwa diplomasi dan komitmen yang jujur terhadap hukum internasional oleh semua pihak adalah satu-satunya jalan keluar yang kokoh dan adil untuk bisa terlepas dari krisis di Ukraina saat ini.

"Melindungi nyawa dan harta warga sipil, serta mematuhi peraturan internasional dan kemanusiaan, harus menjadi perhatian serius seluruh pihak," imbuhnya.

Presiden Iran menegaskan, Kementerian Luar Negeri Iran dan instansi terkait lainnya harus mempercepat upaya perlindungan terhadap semua warga Iran, khususnya mahasiswa di Ukraina. (HS)

Tags