Menlu Iran Bahas Isu Regional dan Internasional Menlu Qatar
(last modified Wed, 30 Mar 2022 10:52:19 GMT )
Mar 30, 2022 17:52 Asia/Jakarta
  • Menlu Iran dan sejawatnya dari Qatar
    Menlu Iran dan sejawatnya dari Qatar

Menteri Luar Negeri Republik Islam Iran, Hossein Amir-Abdollahian dan Menlu Qatar, Sheikh Mohammad bin Abdulrahman Al Thani bertemu di sela-sela pertemuan ketiga negara-negara tetangga Afghanistan di kota Tunxi, Cina.

Hossein Amir-Abdollahian Selasa (29/3/2022) bersama delegasi politik bertolak ke kota Tunxi, Provins Anhui, Cina timur untuk menghadiri pertemuan ketiga menlu negara-negara tetangga Afghanistan.

Seperti dilaporkan Human Kemenlu dan jubir Kemenlu Iran, Hossein Amir-Abdollahian dan Sheikh Mohammad bin Abdulrahman Al Thani membahas isu-isu yang diminati kedua pihak, transformasi regional dan internasional.

Sheikh Mohammad bin Abdulrahman Al Thani Selasa pekan lalu juga melakukan kontak telepon dengan Amir-Abdollahian membahas transformasi hubungan kedua negara dan kondisi kawasan serta internasional, serta perundingan Wina.

Sebelum berunding dan bertemu dengan menlu Qatar, Hossein Amir-Abdollahian bertemu dengan sejawatnya dari Pakistan, Shah Mahmood Qureshi di sela-sela pertemuan tingkat menlu negara-negara tetangga Afghanistan di Cina.

Menlu Iran selain menyampaikan sambutan di pertemuan menlu negara-negara tetangga Afghanistan, hari ini dan besok (Kamis 31/3/2022) akan menggelar pertemuan bilateral dengan sejumlah pejabat yang hadir di pertemuan ini serta akan bertemu dengan sejawatnya dari Cina, Wang Yi. (MF)

 

Tags