Iran Pamerkan Layar Multi-Fungsi Helikopter Dalam Negeri
(last modified Wed, 14 Dec 2022 12:30:46 GMT )
Des 14, 2022 19:30 Asia/Jakarta
  • MFD buatan Iran
    MFD buatan Iran

Layar Multi-Fungsi atau Multi-Function Display, MFD untuk helikopter modern buatan para ahli dalam negeri Iran, dipamerkan dalam Pameran Dirgantara Internasional ke-11 di Kish.

MFD buatan para ahli Kementerian Pertahanan Iran ini, Rabu (14/12/2022) diperlihatkan kepada umum pada Pameran Dirgantara Iran ke-11 di Pulau Kish.
 
Layar Multi-Fungsi, MFD untuk helikopter dapat memperlihatkan peta satelit dan informasi penerbangan dengan akurasi sangat tinggi, sehingga memudahkan pilot untuk beralih dari peta konvensional ke peta cerdas dengan kemampuan pelacakan di malam hari.
 
MFD, dengan menghapus beberapa sistem lama di kabin helikopter, realitasnya memberikan informasi-informasi penerbangan secara digital dan sepenuhnya cerdas kepada pilot.
 
Di antara keunggulan MFD adalah kemampuan prediksi dan peringatan menabrak objek darat secara geografis, memperoleh laporan tentang informasi penerbangan, menerima dan menampilkan gambar kamera termal dan kamera biasa, dapat terlihat di bawah sinar matahari dan cocok dengan sistem penginderaan malam.
 
MFD Iran, adalah buah karya para ilmuwan dalam negeri di industri pertahanan dengan kerja sama perusahaan-perusahaan berbasis ilmu pengetahuan negara ini. (HS)

Tags