AL Militer Iran Cegah Pesawat EP-3E Amerika Masuk ke Zona Udaranya
Pasukan Angkatan Laut (AL) Militer Republik Islam Iran mengirim peringatan ke pesawat EP-3E milik AL Amerika Serikat (AS) yang mulai memasuki perbatasan perairan Iran dan mencegahnya memasuki zona udara negara ini tanpa izin.
Menurut Farsnews, setelah pesawat EP-3E milik pasukan AL Amerika mulai memasuki perbatasan perairan Iran di perairan Teluk Persia dan Laut Oman pada Jumat (31/3/2023) siang, pasukan AL Militer Iran dalam keadaan siaga penuh dan mengirimkan peringatan kepada pesawat tersebut sehingga mencegahnya masuk zona udara Iran secara ilegal.
Pesawat EP-3E adalah salah satu pesawat mata-mata yang bertanggung jawab mengumpulkan informasi.
Pasukan AL Iran telah berubah menjadi kekuatan yang menentukan di berbagai bidang. Dengan dilengkapi dengan semua jenis kapal baru buatan dalam negeri, termasuk kapal permukaan dan bawah permukaan, kini mereka telah menjadi kekuatan laut yang besar di Teluk Persia dan Samudera Hindia Utara.
AL Iran memiliki kemampuan untuk menggunakan peralatan dan senjata canggih di medan perang laut untuk menjaga keamanan maritim dari pantai Teluk Persia dan Laut Oman hingga Samudera Hindia dan Samudera Atlantik dan di wilayah manapun di perairan internasional jika ada kebutuhan akan keamanan.
Kehadiran armada pelayaran Iran di empat jalur ekonomi dunia di utara Samudera Hindia dan aktivitasnya dalam menjalankan misi AL di Samudera Atlantik menunjukkan kemampuan tersebut di kancah maritim. (RA)