May 22, 2024 15:09 Asia/Jakarta
  • Rahbar memimpin salat jenazah presiden Raisi dan rombongan yang gugur dalam kecelakaan udara
    Rahbar memimpin salat jenazah presiden Raisi dan rombongan yang gugur dalam kecelakaan udara

Imam Khamenei, Pemimpin Besar Revolusi Islam atau Rahbar Rabu (22/5/2024) hadir di Universitas Tehran dan memimpin salat jenazah mendiang Presiden Iran Sayid Ebrahim Raisi, Menlu Hossein Amir-Abdollahian, Wakil Wali Faqih di Provinsi Azerbaijan Timur Hujjatul Islam Al-e Hashem, Gubernur Azerbaijan Timur Malek Rahmati, Kepala Unit Pengawal Presiden Sayid Mahdi Mousavi, Pilot Sayid Taher Mustafavi, co-Pilot Mohsen Dariush, dan Teknisi Behrouz Ghadimi.

Setelah salat jenazah, jenazah syuhada Raisi, Amir-Abdollahian, Mohammad Ali Al-e Hashem, Malek Rahmati, Sayid Mahdi Mousavi, dan tiga pilot helikopter dari Universitas Tehran dibawa ke Bundaran Azadi untuk acara tasyi' dengan dihadiri rakyat Iran.

 

Sayid Ebrahim Raisi, Hossein Amir-Abdollahian dan rombongan hari Minggu (19/5/2024) menuju Azerbaijan Timur untuk meresmikan bendungan Qiz Qalehsi dan penyelesaian serta pengembangan Bendungan Khoda Afarin yang merupakan proyek bersama Iran dan Republik Azerbaijan. Setelah acara tersebut, helikopter yang membawa presiden, menlu Iran dan rombongan mengalami kecelakaan di Varzeqan saat kembali karena cuaca buruk dan jatuh, serta seluruh penumpangnya gugur. (MF)

 

 

Tags