Jun 25, 2024 17:41 Asia/Jakarta
  • Pemangku Kepentingan di India Dukung Pelabuhan internasional Chabahar Iran

Duta Besar India di Tehran menegaskan bahwa persahabatan antara Iran dan India sangat kuat, dan setiap orang yang mengambilalih kekuasaan di kedua negara adalah pendukung persahabatan ini.

Tehran, Parstoday-Rudra Gaurav Shresth, Duta Besar India di Tehran menanggapi pertanyaan bagaimana dampak pemilihan umum baru-baru ini yang diadakan di India dan pemilihan presiden akan segera diadakan di Iran terhadap hubungan kedua negara, dengan mengatakan bahwa persahabatan antara Iran dan India begitu kuat, sehingga siapa pun yang mengambilalih kekuasaan di kedua negara adalah pihak dalam persahabatan ini.

Menurut Pars Today, Gaurav Shrest mengungkapkan bahwa di India, semua partai politik mendukung hubungan dengan Iran, dan di Iran, otoritas negara ini juga ingin mempromosikan dan memperluas hubungan kedua negara.

Sehubungan dengan perjanjian baru-baru ini antara Iran dan India untuk perluasan Pelabuhan Chabahar, Duta Besar India di Tehran mengatakan, "Sekitar sebulan yang lalu, sebuah kontrak ditandatangani antara Iran dan sebuah perusahaan India untuk melengkapi dan mengoperasikan terminal peti kemas dan barang-barang umum di Pelabuhan Shahid Beheshti di Chabahar,".

Rudra Gaurav Shrest menekankan bahwa pelabuhan Chabahar Iran sangat penting bagi India, dan menambahkan bahwa berdasarkan perjanjian ini, sekitar 120 juta dolar telah diinvestasikan di pelabuhan Chabahar.

Ia juga menyinggung investasi India sebesar 250 juta dolar pada infrastruktur transportasi Pelabuhan Chabahar, dan menyatakan bahwa perluasan dan pengembangan pelabuhan ini juga penting bagi India.

Pelabuhan Chabahar di tenggara Iran sangat penting bagi India, karena lokasinya yang strategis dan akses terdekat ke perairan terbuka negara-negara Asia Tengah yang tidak memiliki daratan seperti Afghanistan, Turkmenistan, Uzbekistan, Tajikistan, Kyrgyzstan, dan Kazakhstan.

Para pejabat India mengatakan bahwa negara ini dapat dengan mudah terhubung ke Asia Tengah dan Afghanistan melalui pelabuhan Chabahar Iran.(PH)

Tags