Pertunjukan "Qiyamatul Ardh" Disambut Hangat Masyarakat Irak
-
Pertunjukan Qiyamatul Ardh digelar di kota Nasiriyah, Irak.
Pertunjukan lapangan "Qiyamatul Ardh", sebuah karya seni gabungan dari seniman Iran dan Irak, disambut hangat oleh masyarakat Nasiriyah, Irak.
Parstoday – Pertunjukan "Qiyamatul Ardh" digelar di kota Nasiriyah melalui kerja sama dan kolaborasi para seniman Iran dan Irak, dan mendapat sambutan baik dari 50.000 warga Irak.
Pertunjukan yang dianggap sebagai drama lapangan terbesar di Irak ini menggambarkan kisah dari turunnya (hubut) Nabi Adam as hingga munculnya Imam Mahdi af, Sang Penyelamat yang dijanjikan.
"Qiyamatul Ardh" juga menceritakan kejadian-kejadian kontemporer di Irak, khususnya keberanian gerakan-gerakan perlawanan.
Sebelumnya, "Qiyamatul Ardh" dipentaskan di kota Karbala, Baghdad, Hillah, Mosul, dan Basrah, dan dijadwalkan akan ditampilkan di kota-kota Irak lainnya setelah pertunjukan di Nasiriyah berakhir.
Pertunjukan lapangan "Qiyamatul Ardh" merupakan perwujudan kerja sama seni antara Iran dan Irak yang menyoroti ikatan budaya dan sejarah yang mendalam antara kedua negara. (RA)