Wapres Iran Hadiri Peringatan Arbain Imam Hossein di Karbala
(last modified 2018-10-30T08:54:46+00:00 )
Okt 30, 2018 15:54 Asia/Jakarta
  • Presiden Republik Islam Iran, Eshagh Jahangiri
    Presiden Republik Islam Iran, Eshagh Jahangiri

Presiden Republik Islam Iran, Eshagh Jahangiri ikut serta dalam peringatan Arbain Imam Hossein di kota Karbala yang berlangsung hari ini, Selasa (30/10) bersama jutaan orang peziarah yang datang dari berbagai negara dunia.

Wapres Iran Senin malam bertolak meninggalkan Tehran menuju Najaf untuk menziarahi makam Imam Ali, kemudian dilanjutkan dengan mengunjungi sebagian tempat pelayanan para peziarah yang terdapat di jalur Najaf ke Karbala.

Peziarah jalan kaki dari Najaf ke Karbala

Hari ini, jutaan orang dari berbagai negara dunia datang ke Karbala untuk berpartisipasi dalam acara peringatan Arbain Imam Husein. 

Tahun ini diperkirakan lebih dari 17 juta orang datang ke Irak untuk menghadiri peringatan Arbain yang jatuh pada hari Selasa, 30 Oktober 2018.

Pada tahun 2017, Irak didatangi lebih dari 16 juta peziarah yang berasal dari berbagai negara.(PH)

 

Tags