Oposisi Malaysia Pertanyakan Kehadiran Delegasi Israel di Kuala Lumpur
Oposisi Malaysia memprotes kedatangan delegasi rezim Zionis Israel ke negara itu untuk berpartisipasi dalam sebuah konferensi internasional.
Seperti dikutip IRNA, Kamis (15/1/2018), anggota parlemen dari Kuala Terengganu, Raja Kamarul Bahrin Shah dalam sebuah statemen mengatakan, "Apakah kita telah menggadaikan kebanggaan umat Islam dalam hal-hal yang menyangkut Israel hanya demi uang dan perdagangan?"
Kamarul Bahrin menanggapi laporan media bahwa delegasi diplomat Israel telah menghadiri Forum Kota Sedunia Ke-9 di Kuala Lumpur, yang baru berakhir dua hari lalu. Delegasi tersebut dipimpin oleh David Roet, Wakil Duta Besar rezim Zionis untuk PBB.
Sementara itu, Ketua Majelis Perundingan Pertubuhan Islam Malaysia, Mohamad Azmi Abdul Hamid juga mengeluarkan sebuah pernyataan yang ditandatangani oleh delapan LSM yang aktif dalam membela hak-hak Palestina, untuk memprotes masalah tersebut.
"Malaysia harus menunjukkan posisi tetapnya dalam masalah Palestina, dan organisasi-organisasi sipil mengutuk kehadiran delegasi diplomat Israel di negara ini," tegasnya.
Malaysia dan rezim Zionis tidak memiliki hubungan diplomatik dan warga Malaysia juga dilarang melakukan perjalanan ke wilayah pendudukan. (RM)