Aug 01, 2023 22:10 Asia/Jakarta
  • Sekjen Hizbullah Sayid Hassan Nasrullah
    Sekjen Hizbullah Sayid Hassan Nasrullah

Sekretaris Jenderal Hizbullah, dalam pidatonya di kota Nabatieh, selatan Lebanon, mendesak pembalasan atas orang yang telah membakar Al Quran di negara-negara Eropa.

Sayid Hassan Nasrullah, Selasa (1/8/2023) mengatakan, "Jihad Pencerahan sudah dimulai sore hari Asyura. Hari ini kita harus melangkah bersama dengan peristiwa bersejarah ini. Pelajaran terpenting Karbala adalah kita harus melawan dan tidak mundur. Pasalnya kehausan, kelaparan, pengkhianatan, dan keterasingan tidak ada satu pun yang mampu mengubah gerakan Imam Hussein."


Ia menambahkan, "Saya meminta seluruh pemuda Muslim untuk membalas orang yang telah membakar Al Quran. Jangan menunggu siapa pun, tidak OKI ataupun Liga Arab, tidak juga pemerintah dan tentara."


Menurut Sekjen Hizbullah, jika Lebanon menunggu Organisasi Kerja Sama Islam, OKI dan Liga Arab, negara ini pasti sudah runtuh, tapi karena keberadaan ulama-ulama besar dan berkat Revolusi Islam Iran serta seruan Imam Khomeini, hal itu tidak terjadi.


Masalah inilah, kata Nasrullah, yang telah menyebabkan Israel tidak mampu menelan Lebanon. Apa yang terjadi saat ini di dunia telah membuat Hizbullah semakin yakin bahwa pilihan kelompok ini adalah pilihan yang benar. (HS)

Tags