Liga Arab Kecam Agresi Israel terhadap Bangsa Palestina
Liga Arab mengecam eskalasi kejahatan rezim Zionis terhadap bangsa Palestina dan gugurnya warga Palestina di Kamp Balata.
Menteri Keamanan Internal Israel, Itamar Ben-Gvir Minggu (21/5/2023) untuk kedua kalinya selama menjabat posisi ini, secara ilegal dan bersama sejumlah pemukim Zionis menyerbu halaman Masjid al-Aqsa dan aksi ini menuai kecaman dari banyak negara dunia.
Di sisi lain, militer Zionis Senin (22/5/2023) dini hari menyerang sebuah kamp di timur Nablus, Tepi Barat Sungai Jordan serta menggugurkan tiga pemuda Palestina dan melukai enam lainnya.
Menurut laporan laman SAMA Selasa (23/5/2023), Saeed Abu Ali, deputi Sekjen Liga Arab untuk urusan Palestina dan bumi pendudukan Arab, menilai rezim Zionis Israel bertanggung jawab atas kejahatan terorganisir ini.
Abu Ali meminta komunitas internasional untuk mengakhiri kebungkamannya dan tidak hanya mengecam, tapi mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk menggalang dukungan internasional terhadap bumi pendudukan Palestina.
Abu Ali meminta organisasi internaisonal, khususnya Mahkamah Kriminal Internasional (ICC) memenuhi tanggung jawab mereka untuk mengadili dan menghukum para pelaku kejahatan keji ini dan mencegah berlanjutnya kejahatan dan pelanggaran tersebut.
Di sisi lain, parlemen Arab juga meminta tanggung jawab komunitas internasional dan organisasi HAM serta langkah segera dan sikap tegas guna menghentikan agresi rezim Zionis ke Masjid al-Aqsa serta tempat-tempat suci lainnya. (MF)