Tel Aviv Dinilai akan semakin Terkucil akibat Kebijakan Menteri Radikal
(last modified Sat, 24 Jun 2023 10:29:59 GMT )
Jun 24, 2023 17:29 Asia/Jakarta
  • Itamar Ben-Gvir
    Itamar Ben-Gvir

Seorang pejabat rezim Zionis menekankan, kebijakan dua menteri radikal kabinet Zionis telah mendorong rezim ini memasuki fase keterkucilan politik yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Menteri Keuangan Israel, Bezalel Smotrich selama beberapa hari terakhir menyatakan, telah tiba saatnya untuk operasi besar-besaran anti-Palestina di utara Tepi Barat dan memulihkan pencegahan dan keamanan di wilayah tersebut untuk menggantikan kegiatan yang tidak realistis.

Sementara itu, Menteri Keamanan Internal Israel, Itamar Ben-Gvir dalam sebuah statemen teroris dan provokatifnya kembali mendukung pembunuhan warga Palestina dan penghancuran rumah-rumah mereka serta dilanjutkannya proyek pembangungan distrik Zionis di Tepi Barat Sungai Jordan.

Menurut laporan Rai al-Youm Sabtu (24/6/2023), Televisi Kan Israel mengutip salah satu pejabat rezim ini yang identitasnya tidak disebutkan dalam laporan tersebut menyatakan, kebijakan Bezalel Smotrich dan Itamar Ben-Gvir telah membuat Tel Aviv mendekati isolasi politik yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Pejabat ini menekankan, Ben-Gvir yang bertugas menjalankan hukum dan undang-undang, kini ingin melanggarnya.

Disebutkan bahwa banyak pejabat dan pakar Zionis menyatakan kehadiran anasir radikal seperti Ben-Gvir dan anasir lain yang berafiliasi dengan Partai Haredi dan partai-partai Zionis religius sebagai faktor kejatuhan lebih cepat rezim ini dan maraknya intifada bangsa Palestina serta keterkucilan Zionis di kancah internasional. (MF)

 

 

Tags