Jet Tempur AS dan Rusia Nyaris Tabrakan di Suriah
(last modified Sat, 26 Aug 2023 12:24:06 GMT )
Aug 26, 2023 19:24 Asia/Jakarta
  • jet tempur F-35, AS
    jet tempur F-35, AS

Kementerian Pertahanan Rusia mengabarkan, jet tempur negara itu berhadap-hadapan dengan jet tempur Koalisi Amerika Serikat hingga nyaris bertubrukan di zona udara Suriah.

Kemenhan Rusia, Jumat (25/8/2023) melaporkan, sekitar pukul 9:32 waktu Suriah, dua jet tempur F-35 Koalisi Amerika Serikat, mendekat ke arah jet tempur Rusia, Su-35 sampai nyaris bertabrakan.
 
Ditambahkannya, jet tempur Rusia saat itu tengah terbang di sepanjang perbatasan selatan Suriah, pada ketinggian 6.500 meter di wilayah Al Tanf. Ketika dua jet tempur Koalisi AS, mendekat, pilot Rusia, melakukan manuver profesional untuk menghindari tabrakan.
 
Juru bicara Kemenhan Rusia menjelaskan bahwa jet tempur dan drone-drone Koalisi AS, di wilayah Al Tanf, Suriah selalu menciptakan kondisi berbahaya. Menurutnya, drone-drone Koalisi AS, sepanjang hari Jumat kemarin 11 kali melakukan manuver berbahaya di zona udara Suriah.
 
Sampai saat ini pasukan AS, masih menduduki wilayah kaya minyak di timur dan timur laut Suriah, padahal pemerintah Damaskus, berulangkali memperingatkan penarikan mundur pasukan asing dari wilayahnya sesegera mungkin.
 
Akan tetapi pasukan AS menolak pergi, dan tetap bercokol di wilayah Suriah, dengan dalih memerangi kelompok teroris Daesh, yang sebenarnya didukung oleh Washington sendiri. (HS)