Jumlah Syuhada Palestina di Gaza Lampaui 21 Ribu Orang
Kementerian Kesehatan Gaza mengumumkan jumlah korban syahid di Gaza mencapai 21.110 orang, dan korban luka mencapai 55.243 orang.
Kementerian Kesehatan Gaza hari Kamis (28/12/2023) mengumumkan jumlah korban syahid di Gaza sebanyak 21.110 orang, dan jumlah korban luka mencapai 55.243 orang.
Kementerian Kesehatan Gaza menambahkan, sejak kemarin, pasukan pendudukan melakukan 16 pembantaian terhadap sejumlah keluarga Palestina yang menyebabkan sekitar 200 orang syahid dan 325 orang luka-luka.
Ini terjadi ketika jenazah empat syuhada dari daerah Maan dan Absan di sebelah timur Khan Yunis dan 20 syuhada dari sebuah rumah di sebelah timur kamp Jabalia dikeluarkan dari bawah reruntuhan setelah pemboman yang dilancarkan rezim Zionis.
Reporter Al Jazeera juga melaporkan adanya bunyi sirene alarm di pemukiman dekat Gaza, termasuk Nahal Oz dan Kisofim.
Dalam hal ini, Batalion Al-Quds, sayap militer Jihad Islam mengatakan bahwa mereka telah menargetkan kota Nahal Oz dengan 107 rudal dan mortir, dan terlibat dalam bentrokan sengit dengan tentara Zionis di garis depan Gaza.
Batalion Ezzeddin al-Qassam juga mengumumkan bahwa mereka menargetkan empat buldoser militer dan sebuah tank Merkava di utara kota Khan Younis di selatan Jalur Gaza.(PH)