Militan Dukungan AS Rebut Raqqah dari Daesh
-
Suriah
Pasukan Demokratik Suriah (SDF), kelompok militan yang didukung Amerika Serikat, menyatakan telah sepenuhnya menguasai kota Raqqah di utara Suriah, dari tangan teroris Takfiri Daesh.
Juru bicara SDF, Talal Sello kepada AFP mengatakan, "Semuanya selesai di Raqqah, pasukan kami telah menguasai Raqqah sepenuhnya."
"Operasi militer di Raqqah telah selesai, namun ada operasi penyisiran yang sekarang sedang berjalan untuk mencari anasir-anasir yang mungkin masih tersisa dan menjinakkan ranjau."
Raqqah dikuasai oleh Daesh pada Maret 2013 dan dinyatakan sebagai "ibukota" kelompok teroris.
SDF, yang tidak berkoordinasi dengan pemerintah dan militer Suriah, mengumumkan sebuah operasi anti-Daesh di kota tersebut sekitar empat bulan lalu.
Sebelumnya, sebuah kesepakatan dicapai antara SDF dan koalisi pimpinan AS di satu sisi dan teroris Daesh di sisi lain, yang memungkinkan para teroris keluar dari kota dan merelokasi mereka ke provinsi Deir ez-Zor, di mana pasukan pemerintah Suriah sedang membasmi Daesh.(MZ)