Rakyat Bahrain Protes Normalisasi Hubungan Al Khalifa dengan Zionis
(last modified Sat, 23 Feb 2019 12:14:33 GMT )
Feb 23, 2019 19:14 Asia/Jakarta
  • Protes rakyat Bahrain
    Protes rakyat Bahrain

Rakyat Bahrain memprotes upaya normalisasi hubungan rezim Al Khalifa dengan rezim Zionis Israel.

Rakyat Bahrain hari Jumat (22/2) berunjuk rasa mengibarkan bendera Palestina sebagai bentuk dukungan terhadap perjuangan Palestina.

Selain itu, para pengunjuk rasa juga membakar foto raja Bahrain, Hamad bin Isa Al Khalifa dan Perdana Menteri rezim Zionis Israel, Benyamin Netanyahu untuk menunjukkan penentangan mereka terhadap upaya normalisasi hubungan negaranya dengan rezim agresor Israel.

Sekjen gerakan Al Wefaq, Sheikh Ali Salman mengirimkan pesan dari balik penjara mengenai penentangan terhadap segala bentuk normalisasi hubungan dengan rezim Zionis.

Sebelumya, Menteri Luar Bahrain, Sheikh Khalid bin Ahmed Al Khalifa mengatakan negaranya akan menjalin hubungan secara resmi dengan rezim Zionis Israel.

Situs koran rezim Yedioth Ahronoth Kamis malam memublikasikan sebuah video mengenai statemen Menlu Bahrain, Sheikh Khalid bin Ahmed Al Khalifa yang mengatakan hubungan antara Bahrain dan rezim Zionis sudah saatnya terjadi.

Video ini diambil salah seorang wartawan Israel ketika mewawancarai menlu Bahrain di sela-sela konferensi Warsawa, ibu kota Polandia.(PH)

Tags