Ahlu Sunnah Irak Protes Ancaman AS atas Iran
(last modified Wed, 15 May 2019 08:54:12 GMT )
May 15, 2019 15:54 Asia/Jakarta
  • Syeikh Abdul Latif Al Humeim
    Syeikh Abdul Latif Al Humeim

Ketua Dewan Wakaf Ahlu Sunnah Irak, Office of Sunni Endowment, OSE memprotes kebijakan permusuhan Amerika Serikat terhadap Republik Islam Iran.

Ketua OSE, Syeikh Abdul Latif Al Humeim, Rabu (15/5/2019) dalam wawancara dengan IRNA menekankan perlawanan kaum penuntut kebebasan di dunia dalam menghadapi Amerika.

Ia menuturkan, dalam menghadapi agresi Amerika terhadap negara-negara Arab dan Muslim, bukan hanya Irak bahkan seluruh umat Islam harus bangkit.

Syeikh Al Humeim menilai perkembangan terbaru di Timur Tengah dan Dunia Islam adalah proyek Amerika-Zionis.

pasukan Amerika

"Tujuan Washington adalah menyingkirkan para pemain Dunia Islam dan partisipator regional dari perimbangan kekuatan yang mengancam rezim Zionis Israel," ujarnya. 

Menurut Syeikh Al Humeim, ancaman dan permusuhan Amerika terhadap Iran adalah dalih dan justifikasi untuk menjalankan sebagian skenario regional.

Ia menegaskan, Presiden Amerika Donald Trump ingin menghancurkan kawasan Timur Tengah dan memusnahkan identitasnya serta menjerumuskan kawasan ini ke dalam jurang pertumpahan darah. (HS)

Tags