Bin Salman Akui Bertanggung Jawab atas Pembunuhan Khashoggi
Putra Mahkota Arab Saudi untuk pertama kalinya dalam sebuah film dokumenter produk televisi PBS mengaku bertanggung jawab atas pembunuhan jurnalis oposan pemerintah Riyadh di Konsulat Saudi di Turki, karena menurutnya itu terjadi di bawah pengawasannya.
Fars News (26/9/2019) mengutip Reuters melaporkan, dalam wawancara dengan PBS, Mohammed bin Salman mengaku bertanggung jawab atas pembunuhan Jamal Khashoggi tahun lalu yang dilakukan agen-agen Saudi di Istanbul.
Sebelumnya Bin Salman tidak pernah mengakui secara terbuka bahwa ia bertanggung jawab atas pembunuhan wartawan oposisi pemerintah Riyadh itu. Padahal Dinas Intelijan Amerika Serikat, CIA dan beberapa pemerintah Barat mengumumkan bahwa Bin Salman memerintahkan pembunuhan Khashoggi.
Kepada Martin Smith dari PBS, Putra Mahkota Saudi mengatakan, itu terjadi di bawah pengawasan saya, oleh karena itu saya menerima semua tanggung jawabnya karena terjadi di bawah pengawasan saya.
Namun sepertinya maksud Bin Salman bukan mengakui keterlibatan langsung dalam pembunuhan Khashoggi, tapi karena ia pemimpin Saudi, maka seharusnya ia mengetahui keputusan pembunuhan ini, dan mencegahnya.
PBS akan menayangkan film dokumenter terkait Bin Salman ini pada 1 Oktober 2019, dan mempublikasikan pengakuan Putra Mahkota Saudi tersebut. (HS)