Al Watan: Saudi Berusaha Dekati Suriah
Surat kabar Suriah, Al Watan mengutip sumber terpercaya di Amerika Serikat, mengabarkan upaya Arab Saudi untuk mendekati Damaskus.
Fars News (21/1/2020) melaporkan, surat kabar Al Watan mengutip sumber diplomatik Barat di New York menulis, Wakil Tetap Suriah di PBB, Bashar Al Jaafari menghadiri acara khusus yang diselenggarakan Menteri Negara Saudi, Fahad bin Abdullah Al Mubarak.
Menurut Al Watan, Bashar Al Jaafari yang diundang secara khusus ke acara tersebut oleh Wakil tetap Saudi di PBB, Abdullah bin Yahya Al Mualimi itu langsung didatangi oleh Abdullah Al Mubarak sehingga membuat sebagian hadirin terkejut.
Dalam pertemuan dengan Wakil tetap Suriah di PBB, pejabat Saudi mengatakan semua yang terjadi di masa lalu harus dilupakan, dan hubungan bersaudara Suriah-Saudi harus menjadi perhatian.
Al Watan menambahkan, pejabat Saudi dalam kesempatan itu kepada Bashar Al Jaafari menekankan persahabatan dua negara dan mengaku bahwa Suriah ada di hati mereka. Sebelum Saudi, Uni Emirat Arab juga melakukan hal serupa, berusaha mendekat ke Suriah. (HS)