Erdogan Tuding AS tidak Penuhi Kewajibannya di Afghanistan
Presiden Turki mengatakan Amerika Serikat harus berbuat lebih banyak untuk membantu pengungsi, sebab Washington belum memenuhi kewajibannya terhadap Afghanistan.
“AS harus mengambil tanggung jawab yang lebih besar mengenai masalah pengungsi Afghanistan,” kata Recep Tayyip Erdogan dalam wawancara dengan CBS News, di New York, Rabu (22/9/2021).
Dia menambahkan bahwa saat ini AS gagal memenuhi kewajibannya. Kami menampung lebih dari 300.000 pengungsi Afghanistan dan kami tidak sanggup lagi menerima pengungsi Afghanistan di Turki.
Ketika ditanya apakah AS perlu berbuat lebih banyak, Erdogan menjawab, “Tentu saja, Amerika harus melakukan banyak hal dan harus banyak berinvestasi.”
Bulan lalu, Erdogan mengatakan Turki tidak akan menjadi tempat penampungan pengungsi dari negara mana pun dan kami akan memperkuat perbatasan untuk menghadapi serbuan pengungsi.
Turki telah menjadi titik transit utama bagi pengungsi yang ingin menyeberang ke Eropa untuk memulai kehidupan baru, terutama mereka yang melarikan diri dari perang dan kekerasan. (RM)