Rombongan Kedubes AS di Nigeria Diserang, Dua Tewas
(last modified Wed, 17 May 2023 12:08:11 GMT )
May 17, 2023 19:08 Asia/Jakarta
  • konvoi kendaraan Kedubes AS di Nigeria
    konvoi kendaraan Kedubes AS di Nigeria

Serangan bersenjata dilakukan terhadap konvoi kendaraan pegawai Kedutaan Besar Amerika Serikat, di Nigeria, yang menewaskan dua orang, dan melukai sejumlah lainnya.

Kantor berita Prancis, Rabu (17/5/2023) melaporkan, konvoi kendaraan pegawai Kedubes AS, di Nigeria menjadi sasaran serangan bersenjata yang menewaskan dua staf lokal, dan dua personel polisi.
 
Sekelompok orang bersenjata menembaki konvoi kendaraan Kedubes AS, sepanjang jalan utama di Ogbaru, negara bagian Anambra, lokasi yang menjadi pusat kelompok separatis Nigeria.
 
Juru bicara Kepolisian Anambra mengatakan, "Para penjahat membunuh dua polisi, dan dua staf Kedubes AS, lalu membakar kendaraan mereka."
 
Ia menambahkan, "Tim gabungan aparat keamanan Nigeria, dikerahkan ke lokasi, namun para pelaku penyerangan telah melarikan diri, dengan membawa serta dua petugas polisi dan seorang pengemudi. Tidak ada warga AS, yang ikut dalam konvoi kendaraan tersebut."
 
Departemen Luar Negeri AS, mengatakan petugasnya di Nigeria, sudah bekerja sama dengan aparat keamanan negara itu untuk menyelidiki serangan tersebut.
 
"Keamanan personel kami selalu menjadi prioritas utama, dan kami melakukan tindakan pencegahan ekstensif saat mengatur perjalanan ke lapangan," ujar Deplu AS. (HS)