Militer Rusia Tembak Jatuh Jet Tempur dan 33 Drone Ukraina
Kementerian Pertahanan Rusia mengumumkan keberhasilannya mencegat dan menembak jatuh jet tempur dan puluhan drone tentara Ukraina di berbagai wilayah.
Menurut kantor berita Sputnik, Kementerian Pertahanan Rusia hari Selasa (31/10/2023) mengatakan bahwa pertahanan udara Rusia mencegat dan menghancurkan sebuah pesawat tempur MiG-29 dan delapan rudal jelajah Storm Shadow milik tentara Ukraina di berbagai wilayah di Zaporizhzhia dan Kherson.
Pernyataan itu menyebutkan bahwa dalam 24 jam terakhir, pertahanan udara tentara Rusia juga menembak jatuh sebuah helikopter Mi-8 dan 33 UAV tentara Ukraina di wilayah Luhansk.
Rudal jelajah Storm Shadow adalah rudal siluman, jarak menengah, dan diluncurkan dari udara dengan berat 1.300 kg dan memiliki jangkauan maksimum 560 km.
Inggris memasok rudal jenis ini kepada tentara Ukraina.
Kemarin, Menteri Pertahanan Rusia, Sergei Shoigu menyinggung upaya putus asa Amerika Serikat untuk mempertahankan hegemoninya di dunia, dan mengatakan bahwa tentara Ukraina telah kehilangan lebih dari 90.000 personel militer sejak dimulainya serangan balik terhadap Moskow pada bulan Juni.
Pada tanggal 21 Februari 2022, Presiden Rusia mengakui kemerdekaan Republik Rakyat Donetsk dan Luhansk di wilayah Donbass, dan tiga hari kemudian, ia melancarkan operasi militer khusus di Ukraina yang berlanjut hingga kini.(PH)