Rusia: Front Al Nusra Pelaku Serangan Kimia di Aleppo
(last modified Mon, 26 Nov 2018 06:15:20 GMT )
Nov 26, 2018 13:15 Asia/Jakarta
  • Igor Konashenkov
    Igor Konashenkov

Kementerian Pertahanan Rusia mengumumkan, kelompok-kelompok teroris di Suriah menggunakan bom-bom mengandung klorin dalam serangan terbaru mereka di kota Aleppo, utara Suriah.

Kantor berita Reuters (25/11/2018) melaporkan, peluru-peluru meriam ditembakkan dari sebuah lokasi di wilayah yang diduduki kelompok teroris Front Al Nusra di Provinsi Idlib, barat laut Suriah ke pemukiman penduduk di Aleppo.

Juru bicara Kemenhan Rusia, Igor Konashenkov menuturkan, sejumlah indikasi keracunan pada korban serangan ini membenarkan berita dan laporan awal yang dimiliki Rusia, dan peluru-peluru yang ditembakkan ke pemukiman penduduk di Aleppo, mengandung bahan kimia klorin.

serangan kimia

Para teroris sebelumnya juga terbukti menggunakan senjata kimia di beberapa wilayah Suriah dan mereka berusaha menuduh pasukan pemerintah Suriah yang menggunakan senjata mematikan tersebut.

Hal itu dimaksudkan agar menjadi dalih serangan militer negara-negara Barat ke Suriah, namun gagal karena rencana busuk teroris keburu terbongkar. (HS)

Tags