Presiden Iran Tekankan Penguatan Hubungan dengan Brunei
(last modified Mon, 24 Jan 2022 12:30:06 GMT )
Jan 24, 2022 19:30 Asia/Jakarta
  • Pertemuan Presiden Iran dengan Dubes baru Brunei di Tehran.
    Pertemuan Presiden Iran dengan Dubes baru Brunei di Tehran.

Presiden Republik Islam Iran mengatakan, Tehran berusaha untuk memperluas interaksi dengan semua negara, terutama negara-negara tetangga dan Muslim.

Hal itu disampaikan Sayid Ebrahim Raisi ketika menerima surat kepercayaan dari Duta Besar baru Brunei, Ismail Abdul Manap di Tehran, Senin (24/1/2022).

"Hubungan Iran-Brunei berangkat dari ikatan emosional antara dua bangsa Muslim, dan penting untuk memperluas kerja sama politik, ekonomi, dan perdagangan antara kedua negara berdasarkan ikatan itu," kata Presiden Raisi.

Dalam kebijakan luar negeri, sambungnya, Republik Islam Iran berusaha untuk memperluas interaksi dengan semua negara di dunia, terutama negara-negara tetangga dan Muslim.

"Kami berharap kerja sama bilateral dan interaksi yang bersahabat antara Iran dan Brunei akan berdampak luas di tingkat hubungan regional dan internasional antara kedua negara," imbuhnya.

Pada kesempatan itu, Ismail Abdul Manap menyampaikan salam Sultan Hassanal Bolkiah kepada Presiden Raisi.

"Sebagai Dubes Brunei yang baru, saya akan melakukan segala upaya untuk memperluas dan mempererat hubungan dan kerja sama antara kedua bangsa Muslim yang bersaudara dan bersahabat ini," ucapnya. (RM)