Khatibzadeh: Sebagian Aset Iran di Luar Negeri akan Segera Bebas
Apr 11, 2022 15:54 Asia/Jakarta
-
Jubir Kemenlu Iran Saeed Khatibzadeh
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Republik Islam Iran mengonfirmasi pembebasan sebagian aset Iran, dalam bentuk valuta asing.
Saeed Khatibzadeh, Senin (11/4/2022) mengatakan, "Sebuah delegasi tingkat tinggi akan melakukan kunjungan ke Tehran, untuk membicarakan masalah ini."
Sehubungan dengan tersiarnya berita pembebasan aset Iran tersebut, Khatibzadeh menjelaskan bahwa berita ini benar, dan tidak lama lagi sebagian aset Iran, akan cair.
Jubir Kemenlu Iran menambahkan, "Sebuah delegasi tingkat tinggi dalam masalah terkait, hingga akhir minggu ini akan berkunjung ke Tehran."
Sebelumnya beredar kabar terkait pembebasan sebagian aset Iran, di luar negeri yang bernilai sekitar tujuh miliar dolar Amerika.
Berdasarkan kesepakatan yang dicapai Iran, dengan beberapa negara, kerangka yang diperlukan untuk membebaskan sebagian aset Iran yang ditahan, sudah disepakati. (HS)
Tags