Iran, Saudi dan UEA Gabung, Transaksi Perdagangan BRICS akan Naik
Aug 26, 2023 17:44 Asia/Jakarta
Sejumlah analis meyakini bergabungnya tiga negara besar eksportir minyak yaitu Iran, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab, maka transaksi perdagangan BRICS, akan meningkat, dan ini penting bagi negara anggota lain.
Dikutip Sputnik, Sabtu (26/8/2023) sejumlah analis mengatakan, jika transaksi perdagangan di antara anggota BRICS meningkat, maka penambahan tiga negara eksportir minyak di BRICS, akan menjadi penting bagi negara anggota lain.
Jenny Russo, pakar marketing internasional menuturkan, tujuan utama BRICS selalunya adalah menghimpun seluruh kekuatan ekonomi baru dunia untuk menyaingi kelompok G7.
Ia menambahkan, "Oleh karena itu, strategi yang dipakai haruslah pertumbuhan transaksi perdagangan di antara negara-negara anggota BRICS, dan ini merupakan strategi yang sangat menguntungkan."
Profesor John Stremlau, salah seorang pakar hubungan internasional mengatakan, "Cina kemungkinan berada di balik layar bergabungnya Iran dan Uni Emirat Arab, ke BRICS."
Menurut Profesor John Stremlau, Cina berhasil mendorong kedua negara itu untuk menandatangani sebuah kesepakatan damai yang penting.
KTT BRICS di Johannesburg, Afrika Selatan beberapa hari lalu mengundang enam negara sebagai anggota baru blok ekonomi ini, yaitu Iran, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, Ethiopia, Mesir, dan Argentina. (HS)
Tags