May 06, 2021 17:52 Asia/Jakarta
  • Presiden Iran Hassan Rouhani
    Presiden Iran Hassan Rouhani

Presiden Republik Islam Iran menekankan, "Hari Quds, hari dukungan terhadap hak bangsa Palestina dan kami berharap secepatnya perjuangan rakyat tertindas ini mencapai kemenangan."

Seperti dilaporkan IRIB, Hassan Rouhani Kamis (6/5/2021) di acara peresmian program nasional Kementerian Pendidikan seraya mengisyaratkan Hari Quds mengatakan, rakyat Palestina di berbagai negara berstatus pengungsi dan hidup penuh kesulitan serta masyarakat dunia mengabaikan mereka.

Seraya menjelaskan bahwa Zionis masih melanjutkan pendudukannya terhadap bumi Palestina, Hassan Rouhani menambahkan, bangsa Iran dan Imam Khomeini menetapkan hari Jumat terakhir bulan suci Ramadhan sebagai Hari Quds Sedunia untuk mengingatkan akan hak-hak bangsa Palestina.

"Merebut kembali Quds menjadi perhatian seluruh muslim dan kami berharap rakyat Palestina menang di perjuangannya ini serta umat muslim mencapai cita-cita lama mereka," papar Rouhani.

Presiden Iran seraya menjelaskan bahwa Jumat (7/5/2021) adalah Hari Quds Sedunia menambahkan, "Kami merayakan hari ini dan berdoa demi kebebasan Quds, serta akan memanfaatkan arahan Pemimpin Besar Revolusi Islam."

Presiden Iran juga mengisyaratkan kemajuan sains di negara ini dan mengatakan, "Data menunjukkan bahwa kita menyaksikan perubahan besar di bidang teknologi dan perusahaan berbasis ilmu pengetahuan." (MF)

 

Tags