Nujaba Irak: AS Harus Tarik Semua Pasukan Termasuk AU
Jul 27, 2021 21:05 Asia/Jakarta
Wakil Sekjen Gerakan Al Nujaba menegaskan bahwa rakyat Irak tidak setuju dengan kehadiran pasukan Amerika Serikat di negaranya dalam bentuk apa pun. Menurutnya Angkatan Udara AS yang telah melakukan kejahatan di Irak juga harus hengkang dari negara ini.
Nasr Al Shammari, Selasa (27/7/2021) dalam wawancara dengan stasiun televisi Al Mayadeen menanggapi pernyataan bersama pejabat tinggi Irak dan AS untuk mengakhiri misi tempur AS di Irak pada akhir tahun 2021. Ia menegaskan, rakyat Irak menuntut penarikan total pasukan AS.
“Kami tidak mempercayai AS, dan kami tidak setuju dengan kehadiran pasukan AS di wilayah Irak, dalam bentuk apa pun,” ujarnya.
Al Shammari menambahkan, “Kami menentang kehadiran AS, dan menuntut pengusiran total pasukan AS dari Irak.”
Wakil Sekjen Gerakan Al Nujaba menegaskan, kejahatan AS di Irak terutama teror terhadap Jenderal Qassem Soleimani, Komandan Pasukan Quds Iran, dan Abu Mahdi Al Muhandis, dilakukan oleh AU Amerika. (HS)