Delegasi Tingkat Tinggi Hamas Bertemu dengan Sayid Hasan Nasrullah
Delegasi Gerakan Perlawanan Islam Palestina (Hamas) dilaporkan bertemu dan berunding dengan Sekjen Hizbullah Lebanon, Sayid Hasan Nasrullah.
Seperti dilaporkan jaringan media Quds, delegasi Hamas yang bertemu dengan Sayid Hasan Nasrullah ini dipimpin oleh Saleh al-Arouri.
Samai saat ini belum ada konfirmasi detail yang dirilis mengenai isi pertemuan tersebut.
Delegasi Hamas kemarin juga dilaporkan bertemu dengan Sekjen Gerakan Jihad Islam Palestina, Ziyad al-Nakhalah di Beirut.
Kedua pihak di pertemuan ini membahas transformasi terbaru Palestina dan kawasan, upaya rezim Zionis melarwan muqawama di bumi pendudukan, hasil dan capaian Pertempuran Unity of the Fields (perang tiga hari di Gaza) dan pengorbanan para tawanan Palestina.
Militer Zionis sejak lima hingga tujuh Agustus menyerang berbagai wilayah Jalur Gaza dari udara dan serangan artileri. Aksi brutal tersebut menewaskan 49 warga Palestina dan melukai lebih dari 360 warga lainnya.
Berbagai faksi muqawama Palestina membalas kejahatan ini dengan menembakkan ratusan roket ke kota dan distrik Zionis di wilayah pendudukan, khususnya Tel Aviv dan Bandara Udara Ben Gurion. Serangan balasan ini mengakibatkan 60 Zionis dilarikan ke rumah sakit.
Akhirnya dicapai kesepakatan gencatan senjata antara rezim Zionis dan Jihad Islam pada 8 Agustus dengan mediasi Mesir. (MF)