Hizbullah: Penistaan Rasul Saw Bangkitkan Kemarahan 1,5 Miliar Muslim
(last modified Mon, 26 Oct 2020 05:36:16 GMT )
Okt 26, 2020 12:36 Asia/Jakarta
  • Hizbullah Lebanon
    Hizbullah Lebanon

Gerakan Perlawanan Islam Lebanon (Hizbullah) mengutuk penistaan terhadap kesucian Nabi Muhammad Saw di Prancis yang telah membangkitkan kemarahan umat Muslim di dunia.

Seperti dilaporkan televisi al-Manar, Hizbullah Lebanon Ahad (25/10/2020) seraya merilis statemen mengkriti aksi pelecehan terhadap nilai-nilai Islami dan munculnya kembali Islamofobia di Prancis. Gerakan muqawama Islam ini juga mencela sikap resmi negara ini yang mendorong aksi-aksi penistaan seperti ini.

Seraya menekankan bahwa seluruh klaim keliru terkait kebebasan berekspresi dan ideologi tidak dapat membenarkan aksi penistaan terhadap Rasulullah Saw, Hizbullah meminta petinggi Prancis dengan mengedepankan rasionalitas dan menghormati agama, mencegah munculnya ketegangan di dunia.

Majalah Charlie Hebdo terbitan Prancis selama beberapa hari terakhir kembali menerbitkan karikatur yang menghina Rasulullah Saw.

Sementara itu, Presiden Prancis Emmanuel Macron dalam sebuah statemennya menyatakan, Prancis akan tetap menerbitkan karikatur anti Rasulullah Saw.

Langkah ini menuai kecaman luas di dunia Islam. (MF)

 

Tags