Menhan AS Hadiri Pertemuan Keamanan di Singapura
(last modified Thu, 02 Jun 2016 21:13:07 GMT )
Jun 03, 2016 04:13 Asia/Jakarta
  • Menhan AS Hadiri Pertemuan Keamanan di Singapura

Menteri Pertahanan AS, Ashton Carter tiba di Singapura pada Kamis (2/6/2016) menjelang pertemuan puncak keamanan regional.

Seperti dilansir AFP, kehadirannya dalam pertemuan tersebut merupakan bagian dari upaya diplomatik AS yang lebih luas untuk membangun dan mempertahankan aliansi di Asia-Pasifik, yang mereka pandang sebagai kunci untuk memenuhi kepentingan ekonomi dan keamanan jangka panjang.

Pertemuan tersebut kemungkinan akan didominasi oleh masalah kehadiran militer Cina di Laut Cina Selatan.

Beijing telah meningkatkan patroli maritim di Laut Cina Selatan dan membangun serangkaian pangkalan militer di pulau-pulau reklamasi. (RM)

Tags