Taiwan: Cina Tembakan Rudal Balistik ke Perairan Kami
(last modified Thu, 04 Aug 2022 10:46:19 GMT )
Aug 04, 2022 17:46 Asia/Jakarta
  • rudal Cina, Dongfeng
    rudal Cina, Dongfeng

Media mengabarkan penembakan sejumlah rudal pasukan Cina ke Selat Taiwan, dan Kementerian Pertahanan Taiwan mengumumkan, Beijing menembakan rudal balistik ke perairan wilayah itu.

Dikutip Reuters, Kamis (4/8/2022), Kemenhan Taiwan melaporkan, Cina menembakan beberapa rudal balistik Dongfeng ke perairan di sekitar wilayah timur laut dan barat daya Taiwan pada Kamis pukul 13:56 waktu setempat.
 
Setelah lawatan kontroversial Ketua DPR Amerika Serikat Nancy Pelosi ke Taiwan, Kantor berita Prancis, AFP mengabarkan, militer Cina menembakan sejumlah rudal di Selat Taiwan.
 
Berbeda dengan yang diberitakan media-media Barat, pasukan Cina menembakan rudal-rudalnya ke wilayah timur Selat Taiwan sebagai bagian dari latihan militer negara itu.
 
Sumber pemerintah Taiwan mengatakan, sekitar 10 kapal Angkatan Laut Cina untuk sementara melewati garis tengah Selat Taiwan, dan sejak Rabu malam hingga Kamis, berada di dekat kawasan.
 
Pasukan Cina, hari ini, Kamis menggelar manuver militer terbesar di sekitar Taiwan, setelah kunjungan provokatif Pelosi ke Taiwan. (HS)