Pelaku Penghinaan terhadap Al-Qur’am Ditemukan Tewas di Swedia
-
Salwan Momika
Pars Today – Media-media Swedia mengonfirmasi pembunuhan Salwan Momika orang yang menghina Al-Qur’an di negara ini.
Media-media Swedia melaporkan, Salwan Momika seorang yang menghina Al-Qur’an dan telah membakar kitab suci umat Islam beberapa kali, telah ditembak mati.
Menurut laporan Pars Today mengutip surat kabar Express, Momika ditembak di apartemennya di kota Sodertaije saat tampil live di media sosial.
Sebelum dibunuh, Momika membakar Al-Qur’an beberapa kali dengan dukungan polisi Swedia, yang memicu gelombang protes di seluruh dunia.
Banyak negara memanggil diplomat Swedia sebagai tanda protes dan menyampaikan protes mereka kepada mereka. Meskipun pemerintah Swedia mengutuk penodaan Al-Qur’an, tapi mereka mendampingi individu tersebut dengan menyediakan keamanan dan mengeluarkan izin.
Salwan Momika juga mengumumkan dukungannya terhadap kejahatan rezim Zionis di awal perang Gaza. Suatu tindakan yang mengungkap agenda tersembunyi di balik serangannya terhadap kitab suci umat Islam.(sl)