Cina Peringatkan Pergerakan Kapal Perang AS di Laut Cina Selatan
(last modified Mon, 03 Jul 2017 09:28:37 GMT )
Jul 03, 2017 16:28 Asia/Jakarta
  • Lu Kang
    Lu Kang

Menyusul aksi kapal perang Amerika Serikat mendekati salah satu kepulauan Cina, Beijing seraya memperingatkan langkah tersebut menilainya sebagai pelanggaran nyata terhadap hukum internasional.

IRNA melaporkan, Amerika Serikat Ahad (2/7) dalam sebuah langkah provokatif mengerahkan kapal perangnya di dekat salah satu kepulauan yang disengketakan di Laut Cina Selatan dan aksi ini disebut Washington sebagai simbol kebebasan pelayaran di perairan kawasan tersebut.

 

Juru bicara Departemen Luar Negeri Cina, Liu Kang Senin (3/7) di pidatonya di Beijing seraya menyebut aksi Amerika sebagai langkah provokatif juga menekankan Washington harus segera mengakhiri aksi-aksi provokatif seperti ini yang melanggar integritas wilayah dan keamanan Cina.

 

Liu Kang menambahkan, Amerika melalui aksinya ini berencana merusak konstelasi di kawasan.

 

Ia memperingatkan seluruh kekuatan asing termasuk Amerika bahwa perairan Laut Cina Selatan tidak boleh dikobarkan dengan ancaman seperti ini dan dengan meningkatkkan tensi, meerka mengancam keamanan dan perdamaian.

 

Sejak berkuasanya Donald Trump di Amerika Serikat, ini untuk kedua kalinya kapal perang Amerika mendekati kepulauan yang disengketakan di Laut Cina Selatan.

 

Cina mengklaim kepemilikan 90 persen wilayah di Laut Cina Selatan dan sejumlah negara termasuk Filipina, Malaysia, Brunei Darussalam dan Vietnam juga mengklaim kepemilikan sebagian wilayah di kawasan tersebut. (MF)

Tags