Pertemuan Putra Mahkota Saudi dengan Theresa May
(last modified Thu, 08 Mar 2018 06:00:28 GMT )
Mar 08, 2018 13:00 Asia/Jakarta
  • Theresa May dan Mohammed bin Salman
    Theresa May dan Mohammed bin Salman

Mohammed bin Salman, Putra Mahkota Arab Saudi Rabu sore (7/3) melakukan pertemuan dan pembicaraan dengan Theresa May, Perdana Menteri Inggris di London.

Menurut laporan IRNA, jurubicara kantor perdana menteri mengkonfirmasikan, dua pihak dalam pertemuan pertama dewan strategis bersama Inggris dan Arab Saudi menyepakati kerjasama perdagangan dan peluang investasi di tahun-tahun yang akan datang senilai 65 miliar pound.

James Slack, Jubir Kantor Perdana Menteri Inggris mengatakan, kerjasama ini fokus di sektor pendidikan, budaya, kesehatan, keuangan, sains, teknologi, energi terbarukan dan pertahanan.

Image Caption

Menurut media-media Inggris, Theresa May dan Mohammed bin Salmen juga menyepakati pentingnya kerjasama untuk menghadapi apa yang diklaim sebagai aktivitas merusak Iran di kawasan.

Pertemuan Mohammed bin Salman dan Theresa May dilakukan saat ratusan warga London melakukan demo menolak kunjungan putra mahkota Saudi ini.

Para demonstran membawa spanduk yang berisikan tulisan seperti "hentikan penjualan senjata kepada Saudi, biarkan Yaman dan Bin Salman penjahat dan harus diadili".

Tags