Jenderal Turki Tewas di Idlib, Suriah
(last modified Thu, 10 Sep 2020 04:12:50 GMT )
Sep 10, 2020 11:12 Asia/Jakarta
  • Brigjend Sezgin Erdogan
    Brigjend Sezgin Erdogan

Kementerian Pertahanan Turki mengumumkan, salah satu perwira tinggi angkatan bersenjata negara ini meninggal dunia di Idlib, Suriah karena serangan jantung.

Fars News (9/9/2020) melaporkan, Kemenhan Turki, Rabu (9/9) mengabarkan salah satu perwira tinggi negara itu meninggal dunia di utara Suriah.
 
Seperti dikutip kantor berita Anadolu, dalam keterangan Kemenhan Turki disebutkan, Brigjend Sezgin Erdogan jatuh sakit saat bertugas di Idlib, dan dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tidak terselamatkan.
 
Ini adalah perwira tinggi militer Turki kedua dalam dua hari terakhir yang meninggal di Suriah. Hari Senin (7/9) seorang perwira tinggi Turki juga tewas ditembak orang tak dikenal di Idlib.
 
Dalam beberapa tahun kebelakang, Turki dengan mendukung milisi bersenjata anti-pemerintah, dan teroris di utara Suriah, menduduki sejumlah wilayah negara ini termasuk Provinsi Idlib, utara Provinsi Aleppo hingga ke Hasakah.
 
Turki berdalih kehadiran pasukannya di utara Suriah untuk memerangi kelompok PKK. (HS)