Rusia: Pesawat-Pesawat Pembom AS Berlatih Menyerang Kami
(last modified Sat, 12 Sep 2020 11:05:47 GMT )
Sep 12, 2020 18:05 Asia/Jakarta
  • pesawat pembom strategis AS, B-52
    pesawat pembom strategis AS, B-52

Komandan Pasukan Dirgantara Rusia mengumumkan, pesawat-pesawat pembom strategis Amerika Serikat, B-52 akhir bulan lalu melakukan simulasi penyerangan terhadap Rusia.

Fars News (12/9/2020) melaporkan, pejabat senior Rusia itu memperingatkan manuver militer Amerika di dekat perbatasan Rusia, dan Washington di sebagian latihan militernya melakukan simulasi serangan ke Rusia.
 
Seperti dikutip Sputnik, Sergei Surovikin, Jumat (11/9) malam mengatakan, Amerika berlatih menyerang Rusia dengan menggunakan pesawat-pesawat pembom strategis B-52.
 
Menurut Surovikin, pesawat pembom B-52 melakukan simulasi serangan militer ke Rusia pada akhir bulan Agustus 2020.
 
"Dalam pandangan militer Rusia, manuver pesawat pembom strategis Amerika di dekat perbatasan Rusia, tidak bersahabat, dan provokatif," ujarnya.
 
Ia menegaskan, pesawat-pesawat Amerika berulangkali berusaha mendekat ke perbatasan Rusia, namun jet-jet tempur negara ini menghadangnya. (HS)

Tags