Okt 03, 2022 10:47 Asia/Jakarta
  • 3 Oktober 2022
    3 Oktober 2022

Hari ini Senin, 3 Oktober 2022 bertepatan dengan 6 Rabiul Awal 1444 Hijriah atau menurut kalender nasional Iran tanggal 11 Mehr 1401 Hijriah Syamsiah. Berikut kami hadirkan beberapa peristiwa bersejarah yang terjadi hari ini.

Kelahiran Maulawi Jalaluddin Ar-Rumi

840 tahun yang lalu, tanggal 6 Rabiul Awal 604 HQ, Jalaluddin Mohammad bin Baha ad-Din yang dikenal dengan Jalaluddin Rumi lahir di kota Balkh.

Jalaluddin Mohammad bin Baha ad-Din

Rumi pergi ke Turki bertepatan dengan serangan tentara Mongol dan tinggal di kota Konya. Rumi belajar kepada ayahnya dan untuk beberapa waktu ia sempat belajar di Syam.

Ketika kembali ke Konya, Jalaluddin Rumi menyibukkan dirinya mengajar ilmu-ilmu agama, sehingga suatu hari ia bertemu dengan seorang arif besar bernama Syamsuddin Mohammad bin Ali Tabrizi di kota itu juga. Pertemuan itu membuat hati Rumi membara hingga akhir hayatnya. Jalaluddin Rumi tidak pernah berhenti mencari hakikat ilahi.

Jalaluddin Rumi menghabiskan 30 tahun dari usianya untuk mencari hakikat di akhir umurnya. Di masa itu pula Rumi meninggal banyakkarya. Matsnawi Maulawi adalah karya monumentalnya yang ditulis dalam 26 ribu bait syair. Ia juga menulis Diwan Ghazal Syams, Rubaiyat yang terkenal, Majalis Sab'ah dan Fihi Ma Fihi.

Pengoperasian Televisi Pertama di Iran

264 tahun yang lalu, tanggal 11 Mehr 1137 HS, dilakukan peresmian antena pemancar televisi di Iran dan pada hari itu juga untuk pertama kalinya Iran menikmati tayangan televisi.

Pada awalnya, televisi Iran dioperasikan oleh pihak swasta dan menayangkan program empat jam setiap hari. Pada tahun 1340 HS, antena pemancar televisi dipasang di kota Abadan dan sebuah antena penguat diletakkan di Ahvaz agar siaran televisi dapat diakses lebih luas.

Di akhir tahun 1342 HS, hak penyiaran televisi Iran tidak lagi di tangan swasta, tapi dipegang pemerintah. Pada bulan Aban 1345 HS, televisi nasional Iran akhirnya dibentuk pertama kalinya dengan fasilitas satu studio, tiga kamera dan dua alat perekam dan mulai melakukan siaran uji coba. Akhirnya, dibentuk Lembaga Televisi Nasional Iran pada 29 Isfand 1345 HS dan mulai memperluas jaringan kerjanya.

Televisi IRIB

Pasca kemenangan Revolusi Islam Iran, Lembaga Radio dan Televisi Nasional Iran diubah namanya menjadi IRIB, Islamic Republic of Iran Broadcasting.

Jerman Barat dan Timur Kembali Bersatu

32 tahun yang lalu, tanggal 3 Oktober 1990, Jerman Barat dan Jerman Timur kembali bersatu secara resmi setelah terpisah selama 45 tahun. Setelah kekalahan Jerman dalam Perang Dunia Kedua, Jerman Timur dikuasai oleh Soviet dan Jerman Barat dikuasai oleh negara-negara Barat.

Pada tahun 1949, Jerman Barat dan Jerman Timur masing-masing mendirikan sebuah negara tersendiri dengan bentuk pemerintahan dan sistem ekonomi yang berbeda.

Pada tahun 1961, Soviet mendirikan Tembok Berlin dengan tujuan mencegah rakyat Jerman Timur melarikan diri ke Jerman Barat. Perubahan politik dunia pada akhir dekade 1980-an, membuka kesempatan bagi bersatunya Jerman Barat dan Jerman Timur.

Tags