Des 18, 2019 17:47 Asia/Jakarta

Robot humanoid generasi keempat SURENA IV buatan dalam negeri Republik Islam Iran telah diluncurkan pada hari Sabtu, 14 Desember 2019.

Acara peluncuran di Universitas Tehran itu dihadiri oleh Wakil Presiden Iran untuk Urusan Sains dan Teknologi, Sorena Sattari.

SURENA IV mampu berjalan dengan kecepatan 0,7 km perjam, dan bisa mengubah teks menjadi suara.

Robot ini sepenuhnya buatan dalam negeri Iran, dan merupakan karya ilmuwan Iran di Universitas Tehran, serta hingga kini empat seri robot tersebut telah diproduksi.

SURENA IV juga mampu bersiul, melakukan beraneka ragam gerakan seperti berjabat tangan, memberi hormat, dan memindahkan atau mengangkat benda.

Robot tersebut juga mampu menjawab pertanyaan, melihat dan membedakan 100 jenis benda.

Selain itu, SURENA IV mampu mengangkat benda besar sekali angkat, bisa menulis, meniru gerakan orang, melakukan gerakan kombinasi tangan dan kaki, dan mengubah cahaya telinga robot. (RA)