Jurnal Zionis: Perekonomian Israel Lebih Kritis Dibandingkan Sejak Awal Perang
-
Ekonomi Israel
Pars Today - Jurnal ekonomi berbahasa Ibrani, Calcalist, melaporkan situasi buruk dan stagnasi ekonomi di pasar tenaga kerja Israel.
Menurut laporan Tasnim, jurnal ekonomi Zionis, Calcalist, melaporkan, "Pasar tenaga kerja Israel melanjutkan tren penurunan tajam di tengah resesi ekonomi yang lebih parah daripada sejak awal perang."
Menurut jurnal ini, indikator upah dan ketenagakerjaan menunjukkan krisis struktural yang menyasar jantung perekonomian Israel dan membawanya semakin jauh dari tingkat sebelum perang.
Media Ibrani ini menambahkan bahwa upah rata-rata di sektor teknologi tinggi turun 3,1 persen pada bulan Agustus menjadi 32.244 shekel (sekitar $9.900), dibandingkan dengan 33.168 shekel pada bulan Juli, jauh di bawah puncaknya di angka 36.731 shekel (sekitar $11.300) pada bulan Maret.
Menurut laporan ini, perusahaan teknologi di Wilayah Pendudukan menghadapi perlambatan investasi yang nyata dan penurunan perekrutan karena perang dan gejolak keuangan yang semakin dalam.(sl)