OKI Kecam Serangan Militer Israel ke Iran
Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) mengutuk serangan militer rezim Israel terhadap Iran.
Jaringan Sahab mengutip IRNA melaporkan, Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) dalam sebuah pernyataan hari Kamis (7/11/2024) mengumumkan bahwa tindakan agresif rezim Israel terhadap Iran jelas merupakan pelanggaran terhadap hukum internasional dan Piagam PBB, serta pelanggaran serius terhadap kedaulatan dan integritas wilayah Republik Islam Iran.
Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) juga mengecam keras pelanggaran kedaulatan dan keutuhan wilayah Irak yang dilakukan Israel yang memanfaatkan wilayah udara negara tersebut untuk melakukan tindakan agresi terhadap Republik Islam Iran.
OKI menekankan bahwa Republik Islam Iran dan negara-negara lain yang terkena dampak memiliki hak yang melekat untuk melindungi kedaulatan, integritas wilayah, keamanan, dan masyarakatnya sesuai dengan hukum internasional dan Piagam PBB.
Sebelumnya, Gerakan Non-Blok dan kelompok pembela Piagam PBB juga mengutuk agresi rezim Israel baru-baru ini terhadap Republik Islam Iran dan mengumumkan bahwa serangan tercela ini merupakan pelanggaran berat terhadap Piagam PBB. dan prinsip-prinsip dasar hukum internasional, serta pelanggaran yang jelas terhadap kedaulatan dan integritas wilayah Republik Islam Iran.
Pada hari Sabtu, 26 Oktober, rezim Zionis menyerang pusat-pusat militer di provinsi Teheran, Khuzestan dan Ilam, tapi berhasil ditangkal sistem pertahanan udara terintegrasi Iran.(PH)