Menara Milad di Tehran
(last modified Tue, 14 Feb 2023 11:51:02 GMT )
Feb 14, 2023 18:51 Asia/Jakarta
  • Menara Milad di Tehran.
    Menara Milad di Tehran.

Hujan salju di Tehran, ibu kota Republik Islam Iran pada hari Minggu, 12 Februari 2023 membuat kota ini tampak memutih.

Pemandangan indah tampak terlihat dari atas Borj-e Milad (Menara Milad). Sejumlah warga Tehran juga tampak gembira dengan turunnya salju.

Menara Milad dikenal sebagai simbol kota Tehran. Kompleks Milad Tower mencakup berbagai sektor administrasi, komersial dan pariwisata, namun saat ini, kompleks ini sangat populer di kalangan penduduk kota karena layanan dan fasilitas rekreasinya yang luas.

Menara Milad Tehran adalah bangunan tertinggi di Tehran dan menara tertinggi ketiga di Timur Tengah serta menara telekomunikasi tertinggi keenam dunia.

Menara Milad memiliki ketinggian 435 meter dan menjadi menara telekomunikasi tertinggi keenam di dunia.

Urutan kelima adalah Menara Mutiara Timur di Shanghai, yang hanya 32 meter lebih tinggi dari Menara Milad. Peringkat menara telekomunikasi pertama hingga keempat berada di Jepang, Cina, Kanada, dan Rusia, yang tertinggi setinggi 634 meter. (RA)