Iran dan UEA Tingkatkan Kerja Sama Keuangan
Duta Besar Republik Islam Iran di Abu Dhabi bertemu dengan Menteri Keuangan Uni Emirat Arab (UEA) untuk membahas kerja sama keuangan dan moneter.
Reza Ameri, Duta Besar Republik Islam Iran di Abu Dhabi hari Minggu (13/8/2023) bertemu dan berdiskusi dengan Mohammed bin Hadi Al-Husseini, Menteri Keuangan Uni Emirat Arab (UEA) di kantor Kementerian Keuangan UEA di Dubai.
Pertemuan ini diadakan dengan tujuan untuk memperkuat stabilitas ekonomi kawasan dan mencapai pembangunan dan kemakmuran bersama.
Para pihak berkonsultasi untuk membahas masalah yang terkait dengan masalah keuangan dan moneter serta masalah kepentingan bersama.
Meskipun terjadi beberapa kasus kontroversial di bidang politik dan regional, Iran dan UEA ingin mengelola hubungan sedemikian rupa untuk mencegah peningkatan ketegangan dan menggunakan kapasitas yang ada di kedua negara, terutama di bidang perdagangan.
Sehubungan dengan itu, sejak tahun lalu, Iran dan UEA mengadakan pembicaraan peningkatan hubungan dari tingkat kuasa usaha menjadi duta besar, dan akhirnya Tehran dan Abu Dhabi memperkenalkan duta besar baru mereka.(PH)