Jun 15, 2024 20:22 Asia/Jakarta
  • 33 Kampus Iran, Kampus Berpengaruh Dunia Versi THE Impact Ranking

Tehran, Parstoday - Times Higher Education, THE, merilis data pemeringkatan tahun 2024 terkait kampus-kampus dunia yang unggul dalam pencapaian 17 poin Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB, SDGs.

Situs THE, Rabu (12/6/2024) melaporkan, sekitar 2.152 universitas dari 125 negara dunia atau wilayah geografis, telah diteliti, dan berdasarkan hasil penelitian itu Universitas Western Sidney, Australia, untuk tiga tahun berturut-turut menjadi kampus terunggul dalam hal pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB.
 
Sekitar 33 niversitas Iran, juga masuk dalam jajaran kampus terunggul dunia dalam pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB, versi THE 2024, dan jumlah ini naik dibandingkan tahun sebelumnya, dari 27 universitas menjadi 33 universitas.
 
Peringkat terbaik yang berhasil diraih universitas Iran, dalam pemeringkatan THE 2024 diduduki oleh Universitas Teknologi Amir Kabir, dan Universitas Teknologi Sharif, dengan peringkat 27, di bidang teknologi, inovasi dan infrastruktur.
 
Selain dua universitas tersebut, 31 universitas Iran, lain juga masuk dalam jajaran universitas terunggul dalam hal capaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB, di antaranya Universitas Tehran, Universitas Shahid Behehsti, Universitas Kashan, Universitas Teknologi Shiraz, Universitas Internasional Imam Khomeini, Universitas Ilmu Kedokteran Iran, dan Universitas Ilmu Kedokteran Kerman.
 
Meskipun berada dalam posisi disanksi, Republik Islam Iran, mendominasi dua persen produksi ilmu pengetahuan dunia, sehingga menjadi negara Islam, terunggul di bidang ilmu pengetahuan. (HS)