Israel Minta UEA Didik Ulama Palestina agar Terima Normalisasi
(last modified Tue, 05 Oct 2021 09:22:10 GMT )
Okt 05, 2021 16:22 Asia/Jakarta
  • Mendagri Israel Ayelet Shaked, di UEA
    Mendagri Israel Ayelet Shaked, di UEA

Menteri Dalam Negeri rezim Zionis Israel, dengan dalih mengedepankan sikap moderat, toleransi dan perang melawan kekerasan, mengusulkan kepada Uni Emirat Arab agar mendidik para imam masjid Palestina di negara itu.

Ayelet Shaked, Senin (4/10/2021) dalam kunjungan ke Abu Dhabi bertemu dengan Mendagri UEA Saif bin Zayed Al Nahyan, dan mengusulkan agar para imam masjid Palestina di Wilayah pendudukan tahun 1948 mendapatkan pendidikan tentang moderasi beragama, toleransi, dan perang melawan kekerasan.
 
Dikutip situs Israel Hayom, penentuan imam masjid, dan muazin di 270 masjid di Palestina pendudukan tahun 1948 berada di tangan Kemendagri Israel, dan jumlah mereka mencapai 300 orang.
 
Dalam rangkaian lawatan pejabat-pejabat Israel ke UEA setelah kesepakatan normalisasi hubungan dua pihak, Mendagri Israel, Senin mengunjungi Masjid Sheikh Zayed di Abu Dhabi. (HS) 

Tags