Ribuan Warga Palestina Shalat Subuh dan Jumat di Masjid al-Aqsa
(last modified Fri, 18 Feb 2022 08:52:01 GMT )
Feb 18, 2022 15:52 Asia/Jakarta
  • Kubah Shakhrah dan Kompleks Masjid al-Aqsa.
    Kubah Shakhrah dan Kompleks Masjid al-Aqsa.

Tak seperti biasanya, ribuan warga Palestina menunaikan Shalat Subuh di Kompleks Masjid al-Aqsa pada hari Jumat, 18 Februari 2022.

Sejak beberapa bulan lalu, masyarakat Palestina telah meluncurkan program yang disebut sebagai "al-Fajr al-Adzim" untuk mendukung Masjid al-Aqsa dari penodaan dan serangan aparat keamanan dan pemukim Zionis yang semakin meningkat.

Menurut Pusat Informasi Pelestina, selain Itikaf dan berdoa di tempat suci itu, jemaah Palestina juga menunaikan Shalat Subuh berjamaah.

Meski ada langkah-langkah ketat keamanan oleh rezim Zionis Israel dan gangguan dari para pemukim Zionis untuk mencegah warga Palestina mendatangi Kompleks Masjida al-Aqsa, namun ribuan jemaah Palestina tetap datang ke sana hingga menunaikan Shalat Jumat.

Berdasarkan laporan jaringan berbahasa Ibrahin, Kan, polisi rezim Zionis telah menempatkan sejumlah besar pasukan mereka di kota al-Quds yang diduduki, terutama bagian lama al-Quds dan lingkungan Bab al-Amoud (Gerbang Damaskus) dan Sheikh Jarrah, karena khawatir akan terjadi bentrokan di al-Quds usai Shalat Jumat.

Masjid al-Aqsa, sebagai simbol utama identitas Islam-Palestina di kota Baitul Maqdis, selalu menjadi sasaran aksi destruktif rezim Zionis. (RA)