Anggota Parlemen Jerman Ditangkap di Turki
(last modified Mon, 14 Aug 2023 13:31:38 GMT )
Aug 14, 2023 20:31 Asia/Jakarta
  • anggota Parlemen Jerman, Gokay Akbulut
    anggota Parlemen Jerman, Gokay Akbulut

Salah seorang anggota Parlemen Jerman, Bundestag, yang merupakan wakil warga keturunan Turki, mengaku telah ditangkap di bandara Antalya, saat berkunjung ke Turki, meski akhirnya dibebaskan.

Gokay Akbulut, yang berasal dari Partai Kiri Jerman, seperti dikutip surat kabar Cumhuriyet, Minggu (13/8/2023) menyadari telah dikeluarkan surat penangkapan terhadap dirinya di bandara Turki, namun pemerintah Jerman turun tangan sehingga ia dibebaskan.
 
Menurut media Jerman, alasan penangkapan Akbulut, di bandara Antalya adalah protesnya yang dilakukan terus menerus terhadap pemerintah Turki, dan upayanya untuk mencabut pelarangan aktivitas PKK di Jerman.
 
Anggota Parlemen Jerman dari Partai Kiri itu menjelaskan pengadilan Provinsi Kayseri mengeluarkan surat perintah penangkapan atas dirinya karena dianggap menyebarkan aksi teror.
 
"Ketika tiba di bandara Turki, saya menyadari bahwa Pengadilan Kayseri sudah mengeluarkan surat penangkapan untuk saya. Sebelum saya menyampaikan pandangan terkait hal ini, dalam beberapa jam masalah selesai. Saya ingin berterimakasih pada Kementerian Luar Negeri Jerman atas kerja mereka yang cepat," paparnya. 
 
Gokay Akbulut melanjutkan, "Peristiwa ini sekali lagi menegaskan bahwa di Turki, tidak ada pembagian kekuasaan. Jangan khawatir, saya tidak takut ditangkap." (HS)