UNHCR: Gelombang Baru Perang di Yaman sangat Mengkhawatirkan
Komisioner Tinggi PBB untuk Pengungsi (UNHCR) mengaku khawatir atas berlanjutnya perang di Yaman, khususnya eskalasi pembunuhan warga sipil di pelabuhan al-Hudaydah.
"Perang di wilayah sekitar dan wilayah timur serta selatan Provinsi al-Hudaydah semakin sengit dan meluas serta serangan udara menimbulkan korban besar warga sipil di berbagai kawasan provinsi ini," papar Shabia Mantoo seperti dilaporkan televisi al-Mayadeen.
Mantoo menambahkan, hanya di bulan Oktober saja tercatat 94 warga sipil terbunuh di al-Hudaydah dan 95 lainnya terluka serta infrastruktur di provinsi ini termasuk rumah sakit dan rumah warga rusak berat.
Jubir UNHCR memperingatkan, kondisi di al-Hudaydah yang semakin kritis mencegah penyaluran bantuan kemanuisaan kepada warga di wilayah ini.
Perang yang dikobarkan Arab Saudi di Yaman telah menewaskan lebih dari 14 ribu orang, menciderai puluhan ribu lainnya dan memaksa jutaan warga mengungsi. (MF)