Lintasan Sejarah 15 April 2021
Hari ini, Kamis 15 April 2021 bertepatan dengan 2 Ramadan 1442 Hijriah atau menurut kalender nasional Iran tanggal 26 Farvardin 1400 Hijriah Syamsiah. Berikut kami hadirkan beberapa peristiwa bersejarah yang terjadi hari ini.
Fathu Makkah, Pembebasan Kota Mekah
1434 tahun yang lalu, tanggal 2 Ramadan 8 HQ, terjadi pembebasan kota Mekah, Fathu Makkah.
Sebagian sejarawan menyebutkan terjadinya Gazwah al-Fath atau Fathu Makkah oleh Rasulullah Saw dan para sahabat pada tanggal 2 Ramadan, sementara yang lain ada yang menyebut 13 dan 20 Ramadhan. Kemungkinan pada tanggal 2 Ramadan merupakan persiapan perang dan pada 13 Ramadhan kota Mekah dibebaskan.
Penyebab terjadinya Fathu Makkah kembali pada sikap Kafir Quraisy yang melanggar syarat-syarat dari perjanjaian Hudaibiyah. Ketika itu ada seseorang dari kabilah Bani Bakr yang menjadi pendukung Quraisy membaca sebuah syair yang mengejek Rasulullah Saw. Pada waktu itu seorang dari Bani Khuza'ah, pendukung Muslimin mendengar syair itu dan berusaha mencegah pria dari Bani Bakr itu, tapi tidak berhasil. Akhirnya mereka saling baku hantam yang menyeret kabilah keduanya dalam konflik.
Berita ini akhirnya sampai kepada Rasulullah Saw. Beliau berkata, "Bila saya tidak membela Khuza'ah, maka saya tidak mendapatkan kabar kemenangan."
Oleh karena itu, beliau segera meminta agar pasukan segera dibentuk dan mengirim utusan kepada musuh. Beliau kemudian berkata, "Barangsiapa yang beriman kepada Allah Swt, maka hendaknya hadir di Madinah pada awal Ramadhan. Setiap orang muslim yang berada di Madinah telah siap berperang dan dipersanjatai.
Akhirnya waktu yang telah ditentukan tiba dan kota Mekah dibebaskan oleh umat Islam. Sejak saat itu, Islam kokoh dan menyebar ke seluruh dunia.
Ayatullah Sheikh Mohammad Taghi Bafghi Wafat
75 tahun yang lalu, tanggal 26 Farvardin 1325 HS, Ayatullah Sheikh Mohammad Taghi Bafghi meninggal dunia dalam usia 72 tahun dan dimakamkan di komplek makam suci Sayidah Fathimah Maksumah as di Qom.
Ayatullah Syeikh Mohammad Taghi Bafghi lahir sekitar tahun 1253 HS di Bafgh, Yazd. Setelah menyelesaikan pendidikan dasar di Yazd, beliau pergi ke Najaf dan belajar kepada Akhond Khorasani, Sayid Mohammad Kazem Yazdi dan Sayid Ahmad Karbalai.
Ayatullah Bafghi setelah selama 19 tahun tinggal di Najaf kemudian menetap di Qom dan mengajar. Beliau adalah salah seorang yang berusaha keras dalam menyiapkan sarana perpindahan Ayatullah Sheikh Abdolkareem Hairi Yazdi ke Qom dan pendirian hauzah ilmiah Qom. Setelah didirikannya hauzah, beliau menjadi wakil Ayatullah Hairi.
Fakih pejuang ini tidak takut sama sekali menghadapi musibah demi mencegah kemunkaran. Beliau mendapatkan pukulan dan kezaliman oleh tangan Reza Shah sendiri. Karena menentang secara terang-terangan gerakan pencopotan hijab dan masuknya keluarga Shah Pahlevi yang tak tahu malu dan tak berhijab ke haram Sayidah Fathimah Maksumah as pada 2 Farvardin 1306 HS.
Ayatullah Bafghi setelah mendengar peristiwa berdarah masjid Goharshad Mashad oleh antek-antek Pahlevi pada bulan Tir 1314 HS mengalami serangan jantung dan sebagian anggota badannya mengalami gangguan. Setelah keluarnya Shah Pahlevi Pertama, beliau kembali ke Qom dan meninggal di sana.
WTO Didirikan
27 tahun yang lalu, tanggal 15 April tahun 1994, di Maroko, ditandatanganilah kesepakatan pendirian organisasi perdagangan dunia atau WTO.
Pembentukan organisasi ini telah dirintis sejak era Perang Dunia II oleh Amerika dan Inggris. Pada tahun 1947, 23 negara maju dunia saat itu menandatangani perjanjian tarif dan perdagangan atau GATT, yang bertujuan mengurangi bea masuk perdagangan di antara negara-negara anggota dan menyelesaikan berbagai masalah perdagangan.
Dalam sidang-sidang GATT selanjutnya, disepakati pula pembentukan organisasi yang lebih mendunia sehingga pada tahun 1994 dibentuklah WTO. Namun dalam perkembangannya, AS dan negara-negara maju menggunakan WTO sebagai alat untuk menekan negara-negara berkembang demi kepentingan mereka.