Media Zionis: Kekuatan Hizbullah Meningkat Pesat
https://parstoday.ir/id/news/daily_news-i179570-media_zionis_kekuatan_hizbullah_meningkat_pesat
Pars Today - Media-media Zionis mengakui bahwa kekuatan Hizbullah Lebanon tengah meningkat pesat dan bahwa organisasi ini telah memulihkan infrastruktur militernya.
(last modified 2025-11-04T08:09:32+00:00 )
Nov 04, 2025 15:05 Asia/Jakarta
  • Pasukan Hizbullah
    Pasukan Hizbullah

Pars Today - Media-media Zionis mengakui bahwa kekuatan Hizbullah Lebanon tengah meningkat pesat dan bahwa organisasi ini telah memulihkan infrastruktur militernya.

Menurut laporan Mehr yang mengutip Kantor Berita Palestina, Shehab hari Selasa (04/11/2025), Seorang koresponden televisi berbahasa Ibrani “Kan” mengakui bahwa perkiraan Tel Aviv menunjukkan peningkatan cepat kekuatan Hizbullah dalam beberapa minggu terakhir.

Televisi Kan menjelaskan bahwa pejabat senior rezim Zionis meyakini Hizbullah telah berhasil membangun kembali infrastruktur militernya, terutama di wilayah-wilayah yang berada di bawah kendalinya.

Koran Zionis Haaretz melaporkan upaya intensif Hizbullah untuk memulihkan kekuatannya, dan menulis bahwa organisasi ini sedang melakukan kegiatan besar-besaran untuk memperkuat pasukannya, khususnya di wilayah utara Sungai Litani.

Laporan media Zionis ini mengklaim bahwa unit intelijen militer Israel dalam beberapa minggu terakhir telah memperingatkan tentang keseriusan upaya Hizbullah dalam mengembalikan kapasitas militer dan posisinya di kawasan.

Meskipun pengakuan media Zionis mengenai peningkatan kekuatan Hizbullah Lebanon mungkin menjadi pra-alasan bagi kemungkinan serangan baru rezim Zionis terhadap Lebanon, tapi para pejabat Hizbullah telah berulang kali menegaskan bahwa gerakan ini telah mengatasi kerugian akibat operasi militer dan gugurnya para komandannya, serta berhasil memulihkan keseimbangan kekuatan dan daya tangkal terhadap rezim Zionis.(sl)